LOMBOK TIMUR – Kasus Covid-19 di Lombok Timur (Lotim) terus menunjukkan trend penurunan, sehingga Lotim tetap berada ditingkat level 1.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan (Dikes) Lotim, Pathurrahman Lotim berada pada level I berdasarkan hasil assesment dari Kementerian Kesehatan RI. Adapun indikator yang digunakan dalam assesment yakni transmisi komunitas kasus terkonfirmasi Covid-19 dan indikator kapasitas respon.
“Semua indikator assesment di Lotim menunjukkan sudah bagus, sehingga kita berada dilevel I,” terang Pathurrahman kepada wartawan, Selong, (19/10).
Secara umum, landainya kasus Covid-19 tidak hanya terjadi di Lotim. Meskipun begitu, untuk tetap mempertahankan level I tersebut, ia menghimbau masyarakat untuk tetap menerapkan Prokes.
“Level I ini harus kita pertahankan jangan samapi kita kembali ke level II lagi. Sebab, semakin besar level daerah semakin jelek kondisinya,” katanya.
Adapun terkait dengan beberapa negara lain yang sudah tidak menerapkan Prokes, seperti menjaga jarak dan tidak memakai masker, pihak Dikes Lotim saat ini masih masih menunggu arahan dari gugus tugas Covid-19 pusat.
“Kita masih menunggu arahan dari pusat, yang penting kita tetap menerapkan prokes saja,” ujar Pathurrahman. (WR-sid)